Senin, 13 Oktober 2014

Kisah Sang Pria dan Sang Wanita

........

Di suatu Negara Tengah nun jauh disana, hiduplah sepasang kekasih yang saling menyayangi sedari mereka menuntut ilmu.

Sang Pria berasal dari keluarga bangsawan sedangkan Sang Wanita berasal dari keluarga jelata. Namun, mereka tidak mempermasalahkan perbedaan sosial diantara mereka. Karena kasih sayang tidak mengenal strata sosial ekonomi seseorang.

Hingga suatu waktu ketika Sang Pria selesai menuntut ilmu, dia mendapat tugas negara untuk tinggal di Negara Timur. Konsekuensinya adalah dia harus meninggalkan Sang Wanita di Negara Tengah. Dengan keyakinan dan janji kesetiaan yang mereka ucapkan berdua, Sang Pria akhirnya berangkat ke Negara Timur dengan penuh keteguhan hati. Sang Pria berjanji akan kembali menjemput Sang Wanita, menikahinya dan tinggal bersama agar tak ada jarak yang memisahkan mereka.

Walau fisik mereka berjauhan namun mereka tetap saling menjaga hati. Setiap hari mereka berdoa agar dapat dengan segera dipertemukan kembali. Kerinduan yang menyiksa akan larut dengan harapan dan doa.

Setelah hampir 5 tahun lamanya Sang Pria bertugas di Negara Timur akhirnya dia berkirim surat, dia berniat melamar Sang Wanita. Namun dalam perjalanan kembalinya Sang Pria ke Negara Tengah tiba-tiba ada tembok raksasa dengan jutaan anak tangga muncul dari tanah setinggi angkasa. 

Cara satu-satunya agar mereka bisa bersatu adalah memanjat tembok itu ke atas agar mereka bisa bertemu disana. Sang Wanita naik melalui anak tangga dari Negara Tengah sedangkan Sang Pria dari Negara Timur. Dengan langkah pasti mereka berdua naik ke tembok tersebut, setiap langkah yang mereka tapakkan ke anak tangga ada doa yang diucapkan dalam hati.

Mereka berdua naik sedikit demi sedikit, tinggi, jauh... hingga tak terlihat lagi.... 

Siapapun tidak tahu kapan mereka bisa bersatu diantara tembok tinggi....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar